SELAMAT HARI KARTINI 2020

SELAMAT HARI KARTINI 2020

Hari Kartini 2020 diperingati pada Selasa 21 April. Hari Kartini diperingati pada tanggal 21 April setiap tahunnya berdasarkan keputusan Presiden pertama Republik Indonesia, Ir Soekarno.

Presiden Soekarno mengeluarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia No.108 Tahun 1964, tanggal 2 Mei 1964, yang menetapkan Kartini sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional sekaligus menetapkan hari lahir Kartini, tanggal 21 April, untuk diperingati setiap tahun sebagai hari besar yang kemudian dikenal sebagai Hari Kartini. 

Berikut kutipan-kutipan dari RA KARTINI diambil dari buku Habis Gelap Terbitlah Terang dan Surat-Surat Kartini: Renungan Tentang dan Untuk Bangsanya, yang bisa menginspirasi generasi sekarang

RA Kartini dikenal sebagai tokoh emansipasi wanita di Indonesia.

Wanita yang lahir di Jepara ini, ingin kaum wanita memiliki hak yang sejajar dengan pria.

Ia ingin kaum hawa mendapatkan pendidikan yang setara dengan lelaki.

Berkat perjuangan Kartini, kini wanita Indonesia dapat mengenyam ilmu pendidikan.

Untuk mengenang perjuangan Kartini, ada banyak cara, di antaranya dengan memberikan ucapan selamat Hari Kartini pada wanita di Indonesia.

 

Posted By : Faozan_Ahmad 21042020

Related Posts

Komentar